Indolinear.com, Jakarta - Aplikasi peta digital dari Google, Google Maps, akan segera mendukung navigasi roda dua. Tentu hal ini sangat berguna bagi para pengendara skuter maupun motor agar perjalanan lebih mudah dengan memanfaatkan jalanan sempit yang tak dilewati mobil.
Melansir Merdeka.com (15/12/2017), layanan ini akan diawali di India, dan akan diperluas ke negara lain. Hal ini diumumkan di acara Google India.
Hal ini merupakan hal yang masuk akal dan dinanti-nanti. India adalah salah satu pasar roda dua terbesar di dunia, melampaui China yang juga tinggi. Indonesia adalah pasar yang cukup besar, namun pengguna mulai menurun di tiap tahunnya karena berbagai wacana pembatasan dan juga kemudahan transportasi publik. Meski demikian, para pengendara motor di Indonesia tentu akan dipermudah akan adanya layanan ini.
Menurut petinggi Google divisi Google Maps, Martha Welsh, fitur ini penting dimulai dan diaplikasikan di India karena keefektifan aplikasi tersebut bisa diuji dengan baik di negeri Bollywood tersebut. Bagaimana tidak, pengguna motor di sana memiliki rasio 7:1 dengan pengguna mobil.
Ia juga menjelaskan bagaimana India memiliki banyak gang yang tak diperbolehkan untuk mobil, namun justru boleh untuk motor. Sebaliknya, jika menggunakan motor dan menggunakan navigasi Google Maps, seringkali pengguna dituntun melewat tol yang tak melarang motor masuk seperti di Indonesia. Google Maps khusus motor akan menghindari hal itu.
Para pengendara motor juga akan mendapatkan prediksi waktu yang lebih akurat untuk menyesuaikan kecepatan, karena prediksi waktu biasa menggunakan perkiraan perjalanan mobil yang risiko macetnya lebih tinggi. (Uli)
0 Response to "[Pos baru] Google Maps Untuk Pengendara Sepeda Motor Akan Segera Dirilis"
Post a Comment