Indolinear.com, Tangsel - Pengelola PBB di Kelurahan Pondok Jagung, Kecamatan Serpong Utara atas nama  Komarudin mendapat penghargaan atas kerja apiknya menarik PBB. Raihan penghargaan ini diakui tidak terlepas dari kerjasama semua pihak, mulai dari pihak Kelurahan hingga warga Pondok Jagung, selaku Wajib Pajak.

Lurah Pondok Jagung, Oo Madiyah Sugianto menjelaskan, penghargaan yang berhasil diraih oleh Komarudin, merupakan buah manis dari hasil inovasi dan kerja keras semua pihak di Pondok Jagung. Raihan ini sendiri berawal dari strategi jemput bola pembayaran PBB di kelurahan Pondok Jagung. Komarudin, terang Oo Madiyah aktif dan langsung mendatangi rumah-rumah warga untuk membayar pajak, setelah berkoordinasi dengan RT dan RW.

"Pak Komarudin, memang rajin dan pro aktif sehingga mendapat piagam penghargaan," ungkap Oo.

Program mendatangi rumah warga untuk memudahkan pembayaran PBB yang dicanangkan, terang Oo ternyata sangat efektif. Bahkan ada kecenderungan, masyarakat merasa terbantu dengan adanya program mendatangi rumah warga untuk memudahkan pembayaran PBB.

"Dengan sendirinya PAD Tangsel meningkat dan warga Pondok Jagung bisa sejahtera," terang Oo.

Pengelola PBB Pondok Jagung, Komarudin menjelaskan bahwa keberhasilan dirinya mendapat penghargaan tidak terlepas dari kerjasama tim. Bersama seluruh pihak di kelurahan hingga RT/RW, telah dibuat program untuk warga yang sibuk dan tidak ada waktu membayar PBB.

"Ternyata inovasi yang telah dibuat ini mendapatkan penghargaan dari Pemerintah Kota Tangsel. Inti dari program ini semata hanya untuk memudahkan masyarakat membayar pajak. Ternyata kami malah mendapat penghargaan dari Pemkot," katanya.

Program ini sendiri sudah berjalan di bulan Mei 2017. Pada saat tagihan SPPT PBB sudah tiba di kelurahan, langsung distribusikan ke RT dan RW. Setelah distribusi selesai, maka dibuatkan jadwal di masing-masing RT RW untuk mendatangi rumah warga melaksanakan penagihan pajak.

"Setelah dilakukan hal ini, masyarakat justru sangat antusias. Mereka lebih senang jika kita melakukan jemput bola. Karena tidak banyak waktu dan biaya yang keluar," katanya.

Komarudin juga menyampaikan bahwa peran Lurah Pondok Jagung juga cukup besar yang membuat program ini sukses. Dalam setiap kegiatan Lurah Pondok Jagung, ungkap Komarudin, selalu diingatkan kepada warga agar jangan lupa membayar PBB.(adv)