Indolinear.com, Jakarta - Selama ini, Perodua Myvi atau yang lebih dikenal sebagai Daihatsu Sirion di Indonesia banyak direkayasa dan dikenal sebagai sedan, crossover, bahkan hothatch. Kini, Theophilus Chin menunjukkan rendering citycar andalan pabrikan asal Jepang tersebut, dengan versi tiga pintu.

Daihatsu Sirion tiga pintu ini terlihat memiliki pintu yang lebih panjang, dan garis atap rendah. Untuk wajah depan mobil ini lebih ke belakang, sehingga tampak lebih ramping dan agresif. Demikian dilansir dari Liputan6.com (05/12/2017).

Bagian buritan, lampu terlihat masih sederhana, dengan spoiler yang lebih besar. Tampilan sporty terlihat dari penggunaan pelek turbin, serta atap panoramic.

Seperti halnya Daihatsu Sirion hothatch yang sulit terwujud, versi tiga pintu ini juga setali tiga uang. Untuk pasar Malaysia maupun Indonesia, sepertinya tidak akan menghadirkan Daihatsu Sirion tiga pintu tersebut.

Untuk diketahui, generasi baru dari Daihatsu Sirion memang telah direncanakan, dengan ubahan baik dari segi eksterior maupun interior.

Untuk mesinnya, Daihatsu Sirion baru sepertinya bakal mengadopsi mesin berteknologi VVT-i berkapasitas 1.3 liter dan 1.5 liter. Mesin tersebut merupakan keluarga dari mesin Toyota berkode NR. (Uli)