Indolinear.com - Pernah mendengar nasihat jangan asal menunjuk seseorang karena kesalahannya. Karena saat satu jari kamu menunjuk, empat jari lainnya sebetulnya mengarahkan pada si penunjukanya. Ya kamu sendiri.

Rupanya itu bukan hanya nasihat biasa. Sebuah perusahaan raksasa ternyata memegang teguh nasihat tersebut.

Korporasi raksasa itu adalah Disneyland. Perusahaan yang terkenal dengan ikon kartun seperti Mickey Mouse serta sejumlah tokoh fiksi lainnya. Siapa sangka ada aturan cukup aneh di perusahaan ini.

Dilansir dari Dream.co.id (12/12/2017), manajemen perusahaan membuat aturan rinci soal apa yang boleh dan dilarang dilakukan pegawai saat bekerja. Aturan itu diantaranya tak boleh minum saat bekerja serta dilarang mencuri.

Namun ada satu larangan yang bisa membuat dahi kamu mengernyit karena tak yakin dengan peraturan itu. Apalagi diterapkan perusahaan sekelas Disneyland.

Pegawai DIsneyland dilarang menunjuk dengan jari telunjuk.

Sebagai perusahaan besar, Disneyland memang dihuni oleh pegawai dari berbagai latar belakang. Manajemen tak ingin hanya karena telunjuk seseorang merasa diserang atau marah.

Di beberapa negara, menunjuk dengan satu jari memang dianggap tak sopan. Karena alasan itu pula, indy100 melaporkan, para pegawai diimbau untuk menunjuk sesuatu dengan dua jari.

Bagaimana dengan Indonesia? (Uli)