Indolinear.com, Coney Island – Pada tanggal 16 Juni tahun 1884, sebuah roller coaster pertama di Amerika Serikat dibuka. Wahana permainan berupa kereta yang dipacu dengan kecepatan relatif tinggi pada jalur rel khusus ini dibangun di Coney Island, New York.
Wahana yang pertama kali digagas oleh LaMarcus Thompson melaju dengan kecepatan hanya enam mil per jam atau 9,6 km/jam -- masih jauh dari laju saat ini yang bisa mencapai 131 km/jam.
Seperti dikutip dari Liputan6.com (08/12/2017), hiburan itu seketika populer hingga pelosok negeri di akhir Abad ke-18. Ratusan roller coaster dibangun kemudian.
Coney Island yang diyakini berasal dari bahasa Belanda yakni 'Konijn Eilandt' atau yang berarti 'Pulau Kelinci' ini adalah sebidang tanah yang terletak di sepanjang Samudra Atlantik.
Pulau ini ditemukan oleh penjelajah bernama Henry Hudson pada tahun 1609. Sementara itu, pada tahun 1829 sebuah hotel dibangun di atas tanah di Coney Island. Setelah itu, pulau tersebut juga dijadikan suatu kawasan elite berisi bioskop, restoran dan jalur balapan.
Antara tahun 1897 dan 1904, tiga taman hiburan bermunculan di Coney Island. Seperti Dreamland, Luna Park dan Steeplechase.
Karena banyak orang yang berkunjung, Coney Island dapat diakses menggunakan kereta bawah tanah. Sekitar satu juta orang per hari berbondong-bondong datang kesana untuk bermain, melihat pertunjukan, menikmati suasana pantai dan berjalan menelusuri wilayah yang dikenal indah itu.
Saat itu itu juga diyakini sebagai kemunculan hot dog di Amerika Serikat. Pada tahun 1867, Charles Feltman menjajakan hidangan roti berisi sosis tersebut.
Setelah mengalami masa kejayaannya, roller coaster dan taman hiburan mengalami penurunan secara drastis akibat Perang Dunia II. Karena memiliki uang yang sedikit, banyak orang AS yang lebih memilih untuk menyimpannya dibanding menghambur-hamburkan uang ke taman bermain.
Pada tahun 1955, pembukaan taman bermain Disneyland di Anaheim, California menandai lahirnya taman hiburan modern dan kelahiran kembali wahana roller coaster.
Kesuksesan Disneyland memicu munculnya gelombang taman bermain yang dikemas jauh lebih modern.
Pada tahun 2005, Six Flags Great Adventure di Jacson New Jersey memperkenalkan Kingda Ka Roller Coaster yang menjadi wahana kereta tertinggi dan tercepat di dunia.
Menjelang pertengahan tahun 1960, taman hiburan yang berada di Coney Island telah ditutup dan daerah yang semula dipuja-puja menjelma menjadi kawasan yang kumuh. (Uli)
0 Response to "[Pos baru] Roller Coaster Pertama Dibangun Di Amerika Serikat"
Post a Comment