Indolinear.com, Depok - Rumah Sakit Graha Permata Ibu (GPI) yang berlokasi di Kukusan, Beji, dikunjumgi oleh tim Spiderman dari Spider Verse Indonesia. Spiderman ini mengunjungi pasien anak yang dirawat. Selain memberikan hiburan, juga memberi semangat agar anak-anak cepat sembuh.
Humas RS GPI, Monalisa menjelaskan ada beberapa tokoh spiderman yang datang. Mereka visit ke kamar pasien menghibur pasien anak. Ada juga aksi charity dari tim spiderman.
"Mereka lagi ada kegiatan charity dari club spiderman untuk GPI. Menghibur pasien anak di ranap sama di poli anak," jelas Monalisa.
Tujuan utama selain charity adalah agar anak-anak yang dalam masa perawatan, tidak bosan dan takut dirawat atau berobat ke dokter.
"Mereka biasanya lihat di televisi, sekarang lihat aslinya jadi tertarik sekali pas ketemu," pungkasnya.(Gie)
0 Response to "[Pos baru] RS GPI Beji Depok Diserbu Kawanan Spiderman"
Post a Comment