Indolinear.com, Cilegon - Pemkot Cilegon melalui Dinas Perumahan Kawasan Permukiman (DPKP) Kota Cilegon, semakin mempercepat penyelesaian pembangunan Alun-alun yang berlokasi di lahan Helypad PT Krakatau Steel.

Saat ini pembangunannya sudah hampir rampung. Bahkan belum lama ini pemerintah setempat melakukan uki coba air mancur yang begitu megah.

Air mancur tersebut terdapat lampu warna warni begitu indah. Maklum saja, anggaran yang digelontorkan pun mencapai Rp6,4 miliar.

Sebelumnya, Kepala DPKP Kota Cilegon, Aziz Setia Ade Putra menyatakan bahwa anggaran sebesar Rp6,4 miliar tersebut sejatinya masih kurang jika ingin membuat air mancur lebih megah.

Namun demikian, kata dia, anggaran yang sudah digelontorkan tersebut sudah cukup menunjang guna fasilitas ruang publik tersebut.

"Air mancur ini untuk fasilitas penunjang Alun-alun. Air mancur ini bisa menari, terdapat musik dan cahaya. Sebenarnya kalau ingin lebih wah anggaran Rp6,4 miliar ini masih kurang," ucap Aziz beluma lama ini.

Aziz menyatakan bahwa air mancur megah tersebut bakal dipertunjukkan pada hari ulang tahun ke 18 pada April 2018 mendatang. (Gie)