Indolinear.com, Kab. Tangerang - Untuk membatasi ruang gerak para pengedar narkoba di Kabupaten Tangerang, Poresta Tangerang membuat sayembara kepada seluruh masyarakat.

"Bagi masyarakat yang memberikan informasi untuk pengungkapan narkoba jenis sabu minimal lima kilogram akan kita berikan hadiah sepeda motor," ungkap Kapolresta Tangerang Kombes Pol M Sabilul Alif, dilansir dari Kabar6.com (06/06/2018).

Pihaknya, lanjut Sabilul mengajak dan meminta masyarakat, khususnya masyarakat sekitar pesisir utara Kabupaten tangerang untuk ikut peran aktif memerangi narkoba.

Karena, tidak tutup kemungkinan peredaran narkoba akan melewati jalur laut lewat sepanjang pesisir pantai yang berada di Kabupaten Tangerang.

"Untuk antisipasi hal itu, kita sudah membuat tim dengan masyarakat untuk deteksi dini, dan sudah kita ketahui modus baru yang dilakukan para bandar dan pengedar Narkoba, tapi tidak dapat kami jelaskan secara detail," tambahnya. (Uli)