Indolinear.com, Kab. Tangerang - Mukena adalah busana perlengkapan salat bagi perempuan muslim khas Indonesia. Sebenarnya, dalam Islam tidak ada peraturan terperinci mengenai busana seperti apa yang selayaknya di pakai untuk salat.

Yang ada hanyalah prinsip-prinsip umum bahwa busana untuk salat hendaknya dapat menutupi aurat dan bersih dari noda dan kotoran.

Konon, mukena merupakan hasil adaptasi yang dilakukan para wali Allah pada jaman dahulu. Ketika itu cara berbusana sebagian perempuan hanya mengenakan kemben yang memperlihatkan dada bagian atas hingga kepala, dilansir dari Kabar6.com (15/06/2018).

Karena hal itulah, para wali berinisiatif untuk menyesuaikan busana dengan cara Islami. Maka dibuatlah mukena dengan model dan bahan sederhana yang dapat menutupi seluruh anggota badan kecuali wajah dan telapak tangan.

Seiring perkembangannya mukena sudah didukung teknologi dibidang tekstil. Sehingga tampilan model, warna, corak dan bahannya mengalami perubahan terus menerus.

Mukena kekinian, bahannya saja sudah terbuat dari bahan katun Jepang, parasit super dan bahan berkualitas lainnya.

Corak warnanya juga beragam. Dari warna polos orange, hijau, putih hingga motif kekinian hingga corak kembang yang menawan.

Mukena kekinian sangat nyaman saat dipakai dan simple di kemas sehingga mudah untuk dibawa bepergian. Terutama mudik lebaran.

"Amy Collection memiliki banyak koleksi mukena kekinian dengan harga murah meriah. Sangat cocok bagi Anda yang ingin mudik namun tetap dapat ibadah," kata Amy Suharti, owner Amy Collection, yang beralamat di Perumahan Binong Permai Blok B22/4, Curug, Kabupaten Tangerang.

Dikatakan Amy, adapun beberapa koleksi mukenanya seperti mukena katun premium Jepang yang dibanderol Rp200 ribuan, mukena terusan katun Jepang Rp120 ribuan, mukena katun warna warni Rp100 ribuan dan mukena murah meriah Rp90 ribuan.

Penghasilannya sejak Ramadan mengalami kenaikan yang signifikan. Karena pihaknya juga terus gencar melakukan promo-promo melalui media social dan penjualan offline.**Baca juga: Kedai Bakso 58, Rasanya 'Ngangenin'.

Kalau Anda mau mudik dan ingin memiliki mukena kekinian yang lagi trend. Silahkan berselancar di dunia media social dengan kata kunci Amy Collection. atau samperin langsung aja ke alamat di atas. (Uli)