Indolinear.com, Kota Tangerang - Selama libur panjang di hari raya idul fitri 1439 H, warga Kota Tangerang yang akan mudik dimohon untuk memastikan rumah dalam keadaan aman saat ditinggalkan. Hal tersebut disampaikan oleh Pejabat Sementara (Pjs) Wali Kota Tangerang M Yusuf.
Ia juga mengimbau kepada warga yang akan melakukan mudik untuk dapat berkoordinasi dengan masyarakat di sekitar tempat tinggalnya. Untuk dapat membantu memantau keamanan selama rumah ditinggal mudik oleh pemiliknya.
"Pastikan semua pintu dan jendela telah dikunci rapat dan mencegah terjadinya tindak kejahatan. Bagi yang ingin menitipkan kendaraan bisa dititip di Polsek terdekat, supaya aman," ucapnya dilansir dari Wartakota.tribunnews.com (17/06/2018).
Yusuf menekankan agar warga Kota Tangerang tidak sembarangan membawa serta sanak saudara untuk dapat mengadu nasib di Kota Tangerang. Mengingat lapangan pekerjaan yang tersedia terbatas.
"Kalau tidak berkompeten lebih baik tidak usah diajak, karena jika tidak mampu bersaing akan sulit dapat kerja di Kota Tangerang," tandas Yusuf. (Uli)
0 Response to "[Pos baru] Usai Mudik Warga Jangan Membawa Kerabat ke Kota Tangerang"
Post a Comment