Indolinear.com, Jakarta - Huawei memiliki 'drama' dengan cerita menarik yang sama di musim semi kali ini. Mereka merilis P20 Lite di tempat yang tidak terduga sebelum veris P20 dan P20 Pro resmi diperkenalkan di event akbar.

Mate 20 Lite yang merupakan versi paling murah dari trio Mate 20 dan Mate 20 Pro diam-diam sudah mulai dijual di situs web Polandia, dilansir dari Mereka.com (09/09/2018).

Spesifikasi Huawei Mate 20 Lite

Spesifikasi Huawei mate 20 Lite ini sebenarnya cukup keren. Karena memiliki dukungan layar yang cukup besar, yakni 6,3inci dan resolusi 1080p. Chipset yang berjalan di dalamnya adalah Kirin 710 yang mana ini menandakan bahwa Mate 20 Lite benar-benar menghuni barisan mid-end.

Oiya, RAM 6GB dan memori internal 64GB juga turut disemayamkan dalam tubuh Mate 20 Lite. Menariknya, Huawei masih bermurah hati dengan menyediakan slot microSD jika Anda ingin menambah kapasitas penyimpanan.

Nah, untuk urusan kamera, Huawei meletakkan dual-cam di bagian belakang dengan sensor 20MP+2MP. Sedangkan untuk kamera depan, telah ditanamkan dual-cam juga dengan sensor 24MP+2MP. Salah satunya melayani selfie Anda, sedangkan yang satu lagi berfungsi untuk persepsi kedalaman dan background, deskripsi, dan suntikan teknologi AI yang menawan.

Baterai dari Huawei Mate 20 Lite ini berkapasitas 3750mAh yang kuat lengkap dengan fitur fast-charging.

Harga Huawei Mate 20 Lite

Harga Huawei Mate 20 Lite ini tentu tidak bisa dijadikan acuan. Pasalnya, harga Huawei Mate 20 Lite yang tercantum di sini adalah harga di Polandia. Diketahui, harga Huawei Mate 20 Lite di situs Polandia adalah USD 435 yang mana itu setara dengan Rp 6,3 juta.

Sekali lagi, ini adalah harga yang dijual di Eropa. Semoga nanti jika sudah masuk Indonesia, harga Huawei Mate 20 Lite murah. (Uli)