Indolinear.com, Jakarta - Di usia yang sudah tidak muda lagi yakni usia senja, banyak orang memilih menikmati hari-harinya buat istirahat. Banyak orang memilih untuk mengurangi aktivitas beratnya sehari-hari. Tapi, seorang nenek berusia 75 tahun yakni Ede Smith justru memperbanyak aktivitasnya dan meraih banyak juara di usianya yang sudah senja.

Melansir dari laman Vemale.com (21/10/2018),  nenek Ede baru saja meraih juara karate. Ia juga telah berhasil ke luar dari zona nyamannya seperti banyak istirahat di usianya yang tak muda lagi itu.

Nenek Ede bahkan lebih memilih hidup dengan semangat menjalankan olahraga. Bukan jalan kaki di pagi atau sore hari seperti lansia pada umumnya, nenek Ede memilih karate sebagai olahraga sehari-harinya. "Aku mendapat kekuatanku kembali. Aku mendapat kemampuanku kembali. Aku sungguh menikmatinya," ungkap nenek Ede.

Menurut nenek Ede, olahraga karate membuat kondisi fisiknya sehat dan bugar kembali. Ia bahkan bisa sembuh dari kanker dan penyakit rheumatoid arthritis atau peradangan sendi yang bisa menyerang lutut.

Dari karate itulah, saat ini nenek Ede bisa mengangkat beban dengan berat tiga kali lebih berat dari tubuhnya. Ia bisa mematahkan papan dengan kedua tangannya. Ia juga memiliki daya ingat yang mengesankan. Hanya saja, tidak semua teknik bela diri ia kuasai mengingat usianya sudah tak muda lagi.

Keluarga nenek Ede sangat mendukung apa yang dilakukannya. Selama hal itu baik buat kesehatannya dan membuatnya bahagia, anak cucu nenek Ede tak menolak apa yang ingin dilakukan nenek tersebut. Kini, ia menjadi salah satu lansia inspiratif karena di usianya yang sudah tak muda lagi, ia begitu mencintai dunia olahraga. Ia juga tak malas beraktivitas meski kondisi fisiknya tak sebugar dan sefit saat ia masih muda. (Uli)