Indolinear.com, Jakarta - Yeah1 Network kini sedang menjadi perbincangan para content creator atau influencer yang ingin memonetisasi akun YouTube-nya. Sebagian orang pun penasaran dengan MCN yang menjadi salah satu jaringan komunikasi terbesar di Asia ini. Biar makin kenal, yuk ikuti perjalanan kisah sukses Yeah1 Network dari awal didirikan tahun 2006 hingga sekarang.

Vietnam adalah negara pertama yang berhasil membawa Yeah1 Network mencapai prestasi yang sangat besar. Berawal dari menyediakan sarana hiburan untuk anak muda, kini Yeah1 Network memadukan media dan hiburan yang lebih lengkap dan beragam. Mulai dari saluran Yeah1 TV, website http://www.yeah1.com, sistem website dan Facebook dengan jutaan penonton. Paling menonjol adalah prestasi dari MCN Yeah1 Network (Multi Channnel Network), dilansir dari Merdeka.com (11/11/2018).

Kini Yeah1 Network berencana untuk semakin memperluas operasinya di seluruh Asia dengan mengembangkan bisnis global lebih dari 150 negara. Telah diresmikan di Thailand, Indonesia, Brazil dan Filipina, MCN ini ingin meningkatkan pengaruh global di bidang periklanan dan media digital.

Yeah1 Network sejauh ini telah memiliki hampir 400 saluran YouTube, beragam jenis konten dengan 27 miliar view dan lebih dari 62 juta subscribers. Tingkat pertumbuhannya yang begitu cepat, membuatnya semakin diperhitungkan di Asia.

Bagi Anda yang ingin mulai menghasilkan uang secara online melalui platform YouTube. Bisa banget nih memulainya dengan gabung bareng Yeah1 Network. Info lengkap klik di sini atau Fanpage.

Kotak informasi:

Yeah1 Network adalah sistem jaringan digital terkemuka di Asia. Pada tahun 2018, Yeah1 Network telah terhubung dengan ribuan mitra di seluruh dunia untuk mendistribusikan konten pada platform video seperti Youtube, Facebook, Dailymotion, aplikasi seluler dan juga situs web ... Bergabung dengan sistem Yeah1 Network, penggunaan akan didukung untuk melindungi hak cipta, mengoptimalkan konten dan mengoptimalkan pendapatan yang diterima dari iklan. (Uli)