Indolinear.com, Depok - Di Indonesia, setiap tanggal 10 November diperingati sebagai Hari Pahlawan Nasional. Bagi Wali Kota Depok Mohammad Idris, peringatan Hari Pahlawan dapat dijadikan momentum untuk terus mengingat jasa dan perjuangan para pahlawan. Perjuangan para pahlawan harus dapat menjadi semangat untuk meneladani sikap dan perilaku pahlawan dalam membela negara.
"Mari sama-sama kita teruskan semangat perjuangan yang sudah diberikan para pahlawan terdahulu untuk melanjutkan pembangunan dan membela negara," tuturnya dilansir daridepok.go.id.
Dikatakan Mohammad Idris, para pendahulu bangsa tersebut patut mendapat perhatian dari semua lapisan masyarakat. Sebab, mereka telah berjuang dengan gigih untuk kemerdekaan bangsa dan negara Indonesia. Terlebih, sebagai bangsa yang besar harus bisa menghargai dan menghormati jasa-jasa para pahlawan.
Di tempat berbeda, Wakil Wali Kota Depok, Pradi Supriatna juga memaknai Hari Pahlawan dengan terus mengingat perjuangannya yang sudah dipertaruhkan untuk bangsa dan negara. Kemerdekaan yang telah diraih para pahlawan hendaknya dimaknai dengan kebaikan dan memompa semangat agar membuat negara semakin maju.
"Hendaknya kita mampu mengisi kemerdekaan ini dengan kebaikan-kebaikan dan memompa semangat dengan hal-hal yang bermanfaat. Semua itu agar dapat membuat kita semakin maju dalam membela bangsa dan negara," pungkasnya.(pit)
0 Response to "[Pos baru] Peringatan Hari Pahlawan, Wali Kota Ajak Lanjutkan Pembangunan dan Bela Negara"
Post a Comment