Indolinear, Rangkasbitung - Wakil Gubernur Banten H. Andika Hazrumy secara simbolis menyerahkan bantuan sosial kepada lanjut usia (lansia), anak, dan penyandang disabilitas di Gedung Koperasi Tekad Waras Rangkasbitung. Kamis (15/11/2018).

Dalam sambutannya Wagub Banten mengatakan bahwa pada saat ini Pemerintah Provinsi Banten sedang fokus terhadap penguatan pemberdayaan masyarakat khususnya di bidang sosial.

" Bidang pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur menjadi prioritas bagi Pemerintah Provinsi Banten tetapi di sisi lain bertanggung jawab untuk memberdayakan masyarakat yang kurang mampu " jelas Andika.

Dengan program yang telah diluncurkan sambung Andika dari Tahun 2017 sudah ada beberapa program untuk meminimalisir angka kemiskinan.

" Tahun 2018 ini kami sudah menganggarkan RP. 53 milyar salah satunya untuk dana bantuan sosial dan pemberdayaan masyarakat dan itu dirasakan secara langsung oleh masyarakat " ungkap Andika.

" Saya bersama Gubernur Banten memiliki tanggung jawab untuk mengurangi angka kemiskinan sebab pada tahun 2003 angka kemiskinan di Provinsi Banten 9,25 % sedangkan pada Tahun 2018 ini angka kemiskinan turun menjadi 5,20 %, ini menjadi bukti bahwa Pemerintah Provinsi Banten concern untuk memaksimalkan program – program pemberdayaan masyarakat khususnya di bidang sosial " sambung Wagub Banten.

Andika berpesan kepada masyarakat terkait penyaluran dana bantuan sosial supaya digunakan dengan sebaik – baiknya, tidak digunakan untuk hal – hal yang konsumtif.(pit)