Indolinear.com, Inggris - Ada yang menarik dari jasa pelayanan asisten rumah tangga (ART) di Inggris yang bernama Naturist Cleaners.
Jasa ART tersebut tidak hanya membersihkan rumah atau melakukaan pekerjaan rumah tangga pada umumnya, namun pekerjanya melakukan itu semua dengan telanjang.
Naturist Cleaners didirikan sejak 2017 lalu oleh Laura Smith, pelayanan ini memang ditujukkan bagi kaum naturist yang lebih nyaman melakukan aktivitas tanpa sehelai benang pun.
Anna (24-bukan nama sebenarnya), satu di antara pekerja Naturist Cleaners mengaku sebagai seseorang yang baru dalam dunia naturist.
"Saya baru di paham naturist. Saya tidak pernah dating ke pantai khusus naturist, biasanya saya hanya di rumah. Saya sangat nyaman bertelanjang," ucap Anna dikutip dari Wartakoa.tribunnews.com (09/10/2018).
Anna melanjutkan, ketika tengah bekerja tanpa pakaian, ia seringkali khawatir jika ada seseorang yang datang, pasalnya ia tidak benar-benar tahu apakah itu pemilik rumah atau tamu.
"Tapi itu bukan masalah besar, kliennya sangat-sangat baik hati. Dia terus bertanya apakah saya nyaman dan terus mengajak saya bicara sampai saya rileks," terangnya.
Dalam satu minggu, Anna bisa bekerja tiga sampai empat kali.
Selama bekerja sebagai art naturist, Anna seringkali mendapatkan klien yang tidak memiliki pasangan dan umur yang variatif, mulai dari akhir 20 tahun sampai 50 tahun.
"Mereka adalah orang-orang professional," lanjut Anna.
Untuk bekerja satu jam penuh tanpa sehelai benang, para art dikenakan tarif 45 euro atau setara dengan Rp 790.000 dan 23 euro atau Rp 390.000 jika menggunakan pakaian.
Terdapat beberapa tanya jawab perihal pelayanan ini di dalam laman resminya http://www.naturistcleaners.co.uk.
Pihak pengelola secara tegas melarang kontak fisik antara klien dan pekerjanya.
"Itu sangat dilarang oleh peraturan kami. Anda tidak dapat menyentuh pekerja kami yang bertelanjang atau berpakaian sama sekali. Kami memprioritaskan keamanaan pekerja kami," seperti tertulis di kolom tanya jawab.
Bahkan selain klien pun dilarang berada di dalam rumah ketika sedang ada pekerja Naturist Cleaners.
Seluruh klien juga dilarang untuk merekam atau memfoto para Naturist Cleaners, "Ini sangat bertentangan dengan kebijakan privasi kami. Anda hanya bisa melihatnya ketika sedang bekerja." (Uli)
0 Response to "[Pos baru] Penyedia Jasa Ini Menyediakan Jasa Bersih-bersih Rumah Sambil Telanjang"
Post a Comment