Indolinear.com, Jakarta - Saat ini jasa bed and breakfast semakin diminati konsumen pecinta traveling. Situs seperti Airbnb misalnya sukses menjadi perantara bagi penyedia akomodasi dan turis di seluruh dunia.

Tak melulu rumah mewah yang menjadi standar akomodasi di situs seperti Airbnb. Rumah biasa yang nyaman pun bisa menjadi pilihan tempat menginap yang seru bagi para turis yang lebih mengutamakan kenyamanan.

Sebenarnya, Airbnb bahkan punya sejumlah properti siap sewa yang bahkan tak terbayangkan. Mulai dari tenda di tengah hutan, igloo, hingga apartemen bergaya surealis.

Berikut ini kami tampilkan deretan properti paling aneh dan tak biasa yang ditawarkan oleh Airbnb, dilansir dari Merdeka.com (10/12/2018).

  1. Sebuah tenda di tengah hutan Mongolia (Rp1.700.000)

Merdeka.com - Salah satu properti paling tak biasa yang ditawarkan Airbnb adalah sebuah teepee, tenda khas suku-suku pengembara milik sebuah keluarga Mongolia.

Tenda ini berlokasi di bagian utara hutan Mongolia dan dideskripsikan sebagai Airbnb paling terpencil di muka bumi. Teepee dikelola oleh sebuah keluarga dari etnis Dukha.

Tak ada toilet atau kamar mandi. Hanya tersedia dua ranjang kayu, kantung tidur, dan tungku tradisional. Di pagi hari pemilik akan menyediakan sarapan pagi berupa mi dan daging.

  1. Sebuah igloo di Lapland (R2.100.000)

Igloo sederhana di Lapland ini menjanjikan pengalaman menginap yang unik di tengah padang es. Salah satu poin yang diunggulkan adalah kesempatan yang bisa didapatkan wisatawan untuk menyaksikan Aurora Borealis alias Northern Lights.

Di dalam tenda yang dibangun dari balok-balok es ini terdapat ranjang dan dan lampu LED. Namun pengunjung tetap disarankan untuk membawa kantung penghangat dan pakaian tebal, karena suhu di sana biasanya memang di bawah 0 derajat.

  1. Kabin beratap langit di California - (Rp5.000.000)

Akomodasi unik di Taman Nasional Joshua Tree California ini dibuat untuk memadukan kenyamanan dan nuansa alam sekaligus.

Properti ini menampung dua hingga enam orang. Kamar tidur apartemen memiliki tempat tidur ukuran queen, laci penyimpanan, dan sofa dengan tempat tidur geser untuk dua orang di ruang tamu di lantai bawah.

Jika tamu ingin menatap keindahan langit malam dengan mata telanjang, tersedia tempat tidur ganda di kabin kecil tanpa atap di dekatnya.

  1. Sarang pria di hangar pesawat aktif di Florida - ? 58 per malam (Rp1.000.000)

Sebuah properti Airbnb yang terletak di dalam hangar pesawat aktif di Jenewa, Florida, menjanjikan pengalaman menginap yang seru untuk para penggemar dunia penerbangan.

Pemiliknya menggambarkan properti tersebut sebagai 'sarang khusus pria' yang dipenuhi dengan koleksi barang-barang eklektik, dari mesin pinball hingga perapian yang tergantung pada rantai.

Tempat tidur terletak di bagian atas dan fasilitas yang bisa dinikmati sudah termasuk bar, microwave, TV satelit, perapian, Wi-Fi dan AC.

  1. Apartemen bergaya Salvador Dali dan Gaudi di Makedonia (Rp630.000)

Di Skopje, ibu kota Makedonia, ada sebuah properti Airbnb unik yang menurut pemiliknya terinspirasi oleh karya-karya surealis seniman Salvador Dali dan Gaudi.

Properti ini dihiasi dengan perabotan yang menarik, termasuk kursi bersandaran motif macan tutul dan lampu kristal raksasa. Sementara itu, langit-langitnya berhias fresco dan plester emas berkilauan.

Apartemen memiliki lift pribadi dan parkir gratis. Kamar ini juga dilengkapi hot tub.

  1. Sebuah mercusuar angin di County Wicklow, Irlandia (Rp5.000.000)

Mercusuar Wicklow digambarkan sebagai surga pencari ketenangan dengan pemandangan Laut Irlandia yang inspiratif dan menyegarkan.

Properti yang menjulang di tepi pantai ini dilengkapi akomodasi untuk empat orang, dengan dua kamar tidur ganda yang menawarkan pemandangan pantai.

Fasilitas lainnya termasuk kamar mandi, toilet, ruang tamu dan dapur yang bisa diakses dengan meniti 109 anak tangga dari dasar mercusuar.

Demikian deretan properti unik dan tak biasa yang ditawarkan melalui situs Airbnb. Berminat untuk mencoba menginap di salah satunya? (Uli)