Indolinear.com, Amerika - Setelah lebih dari sepuluh tahun, Karl Lagerfeld menggelar kembali perhelatan busana Chanel Métiers d'Art di New York, Amerika.

Mengusung konsep Egypt, perhelatan busana digelar di Kuil Dender yang dibangun oleh Petronius, gubernur Mesir pada zaman dahulu. Acara seperti berlangsung di dalam sebuah pyramid.

Melansir dari Dream.co.id (19/02/2019), Karl membawa 85 busana ke panggung runway. Desainnya kental dengan nuansa emas menyerupai patung Mesir kuno. Salah satu yang mencuri perhatian adalah model yang berjalan dengan kaki emas.

Kaki para model dicat dengan body paint untuk menyamai warna sepatu boots. Sepintas, mereka terlihat seperti patung Sphinx. Model dilengkapi dengan aksesoris bergaya Mesir seperti collar necklace dan anting tassel.

Tak hanya Mesir, ada juga motif khas Kongo, Afrika. Coraknya terlihat ramai dengan warna cerah. Ada pula busana denim yang dipakai oleh model Kaia Gerber.

Penyanyi Pharell William turut hadir membawakan busana gold bouclé top beraksen chainmail. Penampilannya dilengkapi dengan trousers dan boots berwarna emas.

Perhelatan legendaris ini dihadiri oleh jajaran selebriti Hollywood seperti Blake Lively, Diane Kruger, Sadie Sink dan Margot Robbie.(Uli)