Indolinear.com, Jakarta – Syahrini dan Reino Barack dikabarkan melangsungkan pernikahan di Jepang, Rabu 27 Februari 2019 di Jepang. Seiring dengan pernikahan Syahrini dan Reino, nama Rosano Barack pun marak diperbincangkan.
Ya, Rosano Barack adalah ayah Reino. Dikutip dari laman Dream.co.id (01/03/2019), Rosano merupakan Warga Negara Indonesia (WNI). Pria kelahiran 1953 ini merupakan komisaris utama PT Global Mediacom Tbk sejak 29 Mei 1998. Dia telah menyelesaikan pendidikannya pada 1979 di Universitas Waseda, Tokyo, Jepang.
Rosano disebut-sebut sebagai pengusaha sukses. Dia merupakan salah satu pendiri Global Mediacom—kala itu bernama PT Bimantara Cipta. Dia dan para pendiri lainnya, seperti Bambang Trihatmodjo, Mochammad Tachril Sapi'e, dan Indra Rukmana, mendirikan perusahaan media dan telekomunikasi ini.
Selain itu, Rosano juga menduduki posisi-posisi penting di perusahaan lainnya, contohnya direktur utama PT Plaza Indonesia Realty Tbk sejak 1998.
Selain Plaza Indonesia Realty dan Global Mediacom, Rosano juga memegang posisi sebagai presiden komisaris PT Panasonic Manufacturing Indonesia dan presiden direktur PT Nusadua Graha Internasional. Dia juga merupakan jajarak direksi PT Panasonic Gobel Indonesia dan PT Jababeka Plaza Indonesia.
Sekadar informasi, Rosano punya dua anak, yaitu Reino Barack dan Rangga Maya Barack. Dia juga merupakan menantu dari Gareth Evans, sutradara film Merantau, The Raid, dan The Raid 2. (Uli)
0 Response to "[Pos baru] Pengusaha Sukses, Yuk Intip Bisnis Rosano Barack"
Post a Comment