Indolinear.com, Kota Tangerang - Kota Tangerang menjadi tuan rumah dalam pagelaran Musabaqah Tilawatil Quran se-Provinsi Banten.
Pemerintah setempat pun melakukan persiapan terkait hajatan besar Musabaqah Tilawatil Quran yang digelar pada tanggal 25 Maret 2019 ini.
Sekretaris Daerah Kota Tangerang, Dadi Budaeri menjelaskan, serangkaian acara Musabaqah Tilawatil Quran dilakukan oleh pihaknya dalam menyambut pagelaran tersebut.
Mulai dari khataman hingga donasi Al Quran.
"Semangat MTQ tahun ini kami ingin membumikan Al Quran. Persiapannya sudah mencapai 85 persen," ujar Dadi saat berbincang santai dilansir dari Wartakota.tribunnews.com (06/03/2019).
Persiapan tahap akhir Musabaqah Tilawatil Quran dilakukan pada Jumat (7/3/2019) ini.
Dengan menggelar rapat bersama sejumlah perawakilan se-Provinsi Banten.
"Ada 13 titik nantinya yang dijadikan tempat perlombaan. Semuanya itu tersebar di area Gedung Pusat Pemerintahan Kota Tangerang," ucap Dadi Budaeri.
Dadi mengklaim berbagai persiapan menyambut kontentan juga telah disiapkan.
Ada 8 titik hotel untuk penginapan para perwakilan se-Provinsi Banten.
"Para undangan mencapai sekitar 3.000 orang," kata Dadi. (Uli)
0 Response to "[Pos baru] Yuk Intip Persiapan MTQ se-Banten Di Kota Tangerang"
Post a Comment