Indolinear.com, Cilegon - PT Krakatau Steel (KS) melakukan normalisasi saluran air di sebanyak 5 titik saluran. Hal ini dilakukan untuk menanggulangi musibah banjir di Kota Cilegon, khususnya di wilayah Kecamatan Ciwandan,
Plt Manager Community Development PT KS, Ridwan Syam mengatakan lima titik saluran air yang dinormalisasi tersebut yakni berada di wilayah Kelurahan Samangraya, Warnasari, Tegal Ratu dan dua titik di Kubangsari.
"Normalisasi ini dalam rangka kepedulian PT Krakatau Steel dan group terhadap lingkungan sekitar," ujarnya, dikutip dari Bantennews.co.id, Senin (19/2/2018).
Dikatakan bahwa, normalisasi saluran air itu seiring meningkatnya intensitas hujan yang tinggi. Sehingga berdampak menimbulkan banjir di sekitar kawasan industri.
Diharapkan dengan adanya program normalisasi itu banjir di Kecamatan Ciwandan bisa teratasi.
"Dalam kegiatan ini PT Krakatau Steel dan group bekerjasama dengan BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kota Cilegon dan dinas pekerjaan umum," katanya. (gie)
0 Response to "[Pos baru] PT Krakatau Steel Normalisasi 5 Titik Saluran Air di Ciwandan"
Post a Comment