Indolinear.com, Bogor - Empat medali diraih oleh Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kota Bogor dalam  babak kualifikasi Porda (BK) di Bandung, belum lama ini.

Empat medali masing-masing diraih, Akbar untuk tunggal putra (emas), Titin Aida tunggal putri (emas) perak diraih di nomor ganda putri atas nama Titin Aida, dan Alda, serta medali perunggu untuk ganda putri, Wiwin dan Sari.

Dengan raihan ini, Kota Bogor pun keluar sebagai juara umum. Menurut Ketua KONI Kota Bogor, Beninu Argoebi hasil ini menjadi modal bagi kontingen kota hujan.

"Pertahankan ritme dalam training centre PTMSI, dan kondisi. Terus berlatih jangan sampai turun intensitasnya," katanya dikutip dari Pojoksatu.id, Selasa (27/3/2018).

Sementara, pengurus KONI Kota Bogor bidang prestasi, Yudi Wahyudi menuturkan bahwa babak kualifikasi adalah sebuah gambaran akan potensi prestasi.

"Berdasarkan pengamatan selama pra porda perlu peningkatan fisik dan penguatan aspek mental agar lebih maksimal,"tuturnya

Ia pun menyebut pihaknya akan melakukan evaluasi semua cabor, termasuk yang baru menyelesaikan kegiatannya bulan ini.

" Untuk tenis meja kita turunkan sembilan atlet, karena sesuai torehan prestasi mereka selama memgikuti kejuaraan," pungkasnya. (Gie)