Indolinear.com, Jakarta - Peramal terkenal asal Prancis, Michel de Nostradame atau dikenal sebagai Nostradamus, menubuatkan peristiwa di masa depan pada Abad ke-16. Dalam karyanya yang ia terbitkan berjudul Les Propheties pada tahun 1555, terdapat kumpulan ramalan tentang kejadian-kejadian di muka Bumi dan alam semesta. Salah satunya bisa diinterpretasikan sebagai ramalan tahun 2019.

Tak cuma ramalan 2019, terdapat seribu Kuatrain (sajak empat baris) yang dibagi ke dalam sepuluh century.

Sebelum masuk soal apa yang dibicarakan Les Propheties soal ramalan 2019, Nostradamus telah meramalkan terjadinya Revolusi Prancis, bom atom di Hiroshima dan Nagasaki, kebangkitan Adolf Hitler, serangan 11 September 2001 di WTC Amerika Serikat, Perang Dunia pada Abad ke-20, perjalanan ke antariksa, kapal selam, energi nuklir, pembunuhan Kennedy dan banyak lagi.

Pria yang juga merupakan seorang dokter dan astrolog tersebut pun memprediksi bahwa manusia akan menjejakkan kakinya di Planet Mars. Di satu sisi, para pengikut Nostradamus percaya bahwa seluruh ramalannya 'tepat sasaran', dan bisa jadi akan terjadi kembali soal ramalan 2019.

Kesimpulan ini mereka ambil setelah melihat fakta saat Adolf Hitler berkuasa di Jerman, Henry II dari Prancis mangkat pada 1559 dan peristiwa Great Fire of London (Kebakaran Besar London) pada 1666.

Banyak konspirasi yakin bahwa Nostradamus meramalkan berbagai peristiwa apokaliptik yang akan melumpuhkan planet ini dan mengubah sejarah jagat raya. Ia juga diyakini telah memprediksi pecahnya Perang Dunia III, jatuhnya dunia Barat, dan dampak asteroid yang menghantam Bumi.

Tak satu pun dari ramalan tersebut yang telah terjadi, namun para teori konspirasi mengklaim bahwa ramalan 2019 dari Nostradamus bisa menjadi tahun yang dimaksud dalam penerawangannya.

Berikut adalah 4 ramalan Nostradamus yang menurut orang akan terjadi tahun depan, seperti dilansir dari Merdeka.com (10/01/2019).

  1. Perang Dunia III

Soal ramalan 2019, dalam Les Propheties, Nostradamus menyebutkan akan ada konflik besar yang pecah, yang diduga terjadi pada masa mendatang. Hal ini bisa jadi terjadi di 2019 mengingat beberapa tensi yang terjadi secara global.

Meski demikian, tidak dijelaskan apakah pertempuran tersebut merupakan awal mula munculnya Perang Dunia III atau bukan.

Ia menulis, "Dua kali dibangun dan dua kali dijatuhkan.

"Timur juga akan melemahkan Barat.

"Musuhnya, setelah beberapa pertempuran, tertangkap di laut dan akan gagal pada masanya."

Sementara itu, teori konspirasi percaya bagian ini merujuk pada perang antara Amerika Serikat dan Korea Utara atau Amerika Serikat dan Rusia.

  1. Asteroid

Setelah ramalan 2019 yang muncul soal Perang Dunia III, umat manusia mungkin harus mempersiapkan diri untuk hal lain yang lebih besar, yakni asteroid raksasa. Menurut saluran YouTube penganut teori konspirasi, Skywatch Media News, peristiwa dahsyat itu akan bertepatan dengan perang nuklir dan bencana.

Sebuah video yang menginterpretasikan kata-kata kuat Nostradamus mengatakan, "Suatu momen keganasan besar akan datang bertepatan dengan munculnya komet di langit.

"Teror nuklir dan bencana alam akan menghancurkan planet kita."

  1. Perubahan Iklim

Tak hanya soal ramalan 2019, dari sebelum-sebelumnya, perubahan iklim telah terjadi. Meningkatnya suhu, mencairnya es di Kutub, dan datangnya badai besar, diprediksi akan terus melanda Bumi sepanjang 2019.

Nostradamus memperingatkan, "Kita akan melihat permukaan air laut naik dan Bumi tenggelam di bawahnya."

Efek mengerikan dari perubahan iklim kemudian akan menyebabkan lebih banyak perang dan konflik, ketika manusia memperebutkan sumber daya dan terjadi migrasi massal.

  1. Manusia Bisa Bicara Dengan Hewan

Menurut saluran YouTube Unexplained Mysteries, Nostradamus memprediksi hewan dan manusia akan terikat dalam cara yang luar biasa pada masa depan.

Sebuah video yang menganalisis kata-kata kuat Nostradamus mengatakan, "Satu hal menarik yang Nostradamus dapatkan adalah bahwa orang-orang akan lebih dekat dengan hewan daripada manusia, dan ia meramalkan bahwa kita akan dapat berbicara dengan binatang." Hal ini mungkin akan terjadi di tahun ini dan jadi ramalan 2019 yang menarik.

"Dia (Nostradamus) mengatakan bahwa babi akan menjadi saudara laki-laki manusia," sebutnya. (Uli)