Indolinear.com, Tangsel - Niat pemerintah kota untuk membangun kantor Polisi Resor kota Tangerang Selatan mulai menjadi kenyataan, pasalnya Pemkot Tangsel telah menyerahkan hibah aset lahan dan uang sebesar Rp 53 miliyar kepada Polda Metro Jaya untuk membangun gedung polres tersebut.

"Alhamdulilah hari ini pemkot Tangsel telah memberikan hibah lahan dan juga uang untuk membangun polres Tangerang Selatan," kata Kapolda Metro Jaya Inspektur Jendral Tito Karnavian saat ditemui di kantor Pemkot Tangsel, Selasa (23/2/2016).

Menurut Tito dengan penyerahan lahan ini diharapkan pembangunan gedung polres Tangsel yang berada di kelurahan Lekong Gudang Timur, kecamatan Serpong  agar cepat dibangun supaya tidak menempati ruko yang ada di bintaro.

"Saya harap gedung polres agar secepat mungkin dibangun supaya anggota lebih peraya diri untuk bekerja melayani masyarakat. Kalau kantor polres di dalam ruko kelihatannya aneh ya, tapi kantor sekarang ini sifatnya untuk sementara saja," ungkap Tito.

Tito juga berharap ditahun 2016 bangunan polres bisa rampung pengerjaannya, sehingga di tahun 2017 bangunan polres Tangsel yang ada di Serpong bisa segera digunakan.

"Kalau pak Kapolri ingin bangunannya polres Tangsel yang ramah dengan masyarakat, jadi masyarakat tidak takut lagi kalau mau ke kantor polisi," imbuhnya.

Apabila di tahun 2017 polres Tangsel sudah berdiri lanjut Tito, gradenya akan dinaikan menjadi polres metro dan pangkat untuk kapolresnya juga akan naik yang sebelumnya Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) menjadi Komisaris Besar (Kombes).

Untuk personil saya rasa sudah mencukupi dengan adanya anggota polsek yang ditarik ke polres,  apabila personil belum mencukupi nanti kan kita bantu dari polda," tambahnya.

Sementara kapolres kota Tangsel Ajun Komisaris Besar Ayi Supardan mengatakan pemerintah kota Tangsel selain menghibahkan lahan untuk bangunan polres juga menghibahkan uang sebesar Rp 53 miliar untuk pembangunannya.

"Lahan yang akan dijadikan polres Tangsel seluas 10.235 meter persegi, berdasarkan rapat mudah- mudahan bulan maret tahun 2017 sudah jadi dan bulan april sudah bisa digunakan gedungnya," ungkap Ayi.

Ayi juga mengatakan untuk doa restunya agar pembangunan polres Tangsel ini berjalan dengan baik dan lancar "ya saya minta doa restu saja kepada masyarakat supaya pembangunan ini berjalan lancar," singkatnya. (sophie)